Giat Bakti Sosial Penanaman Pohon Jati Bersama Taruna Wreda Poltekip 53 di Lapas Karanganyar

    Giat Bakti Sosial Penanaman Pohon Jati Bersama Taruna Wreda Poltekip 53 di Lapas Karanganyar
    Giat Bakti Sosial Penanaman Pohon Jati Bersama Taruna Wreda Poltekip 53 di Lapas Karanganyar

    Nusakambangan_INFO_PAS - Taruna Poltekip Angkatan 53 Melakukan Penanaman 100 Pohon yang tersebar di Pulau Nusakambangan, Sabtu 22 Oktober 2022

    Taruna Poltekip 53 melaksanakan kegiatan magang mulai tanggal 5 september 2022, selama dua bulan magang Satriya Sancaya Karya Dhika Taruna Wreda Politeknik Ilmu Pemasyarakatan (Poltekip) Tingkat IV Angkatan LIII Tahun Akademik 2022.

    Tujuan Magang tersebut adalah agar para taruna dapat menerapkan teori-teori yang selama ini telah didapatkan pada saat menjalani masa perkuliahan dan mendapatkan pengalaman praktis sesuai apa yang ada di lapangan.

    Penanaman 100 pohon jati ini adalah proyek dari taruna/i Poltekip 53 dalam rangkaian acara magang Satriya Sancaya Karya Dhika Taruna Wreda Politeknik Ilmu Pemasyarakatan (Poltekip) Tingkat IV Angkatan LIII Tahun Akademik 2022 di pulau Nusakambangan.

    Pohon Jati memiliki karakter yang kokoh dan perakaran kuat sehingga cocok ditanam di pulau Nusakambangan yang memiliki lahan perbukitan dan tanah perkapuran yang cenderung tidak subur akan tetapi dapat untuk mencegah longsornya tanah.

    "Penanaman seratus pohon jati ini merupakan inisiasi dari kita (Poltekip Angkatan 53) sebagai ucapan syukur dan upaya kita untuk melestarikan pulau Nusakambangan, Selain itu juga bagi kami ini merupakan upaya melanjutkan tradisi dari Poltekip Angkatan sebelumnya" ujar Ketua Angkatan Poltekip Angkatan 53, Adhitya Putra Yuntoro.

    Penanaman pohon dilakukan di dalam area Lapas Khusus Kelas IIA Karanganyar Nusakambangan. Acara diwakili oleh Kasubbag TU Bp Ari Adi Kurniawan dan Kasi Giatja Bp Ari Fabia Mahardani.

    “Saya mewakili Kalapas mengucapkan terimakasih kepada Taruna Wreda Poltekip 53. Dengan penanaman pohon ini diharapkan akan menjaga kelestarian alam dan menjadikan Lapas Karanganyar semakin asri. ” ucap Kasubbag Tata Usaha, Bapak Ari Adi Kurniawan.

    Rizal Afif Kurniawan.

    Rizal Afif Kurniawan.

    Artikel Sebelumnya

    Lapas Permisan Nusakambangan diserbu PK...

    Artikel Berikutnya

    Uji Publik Hasil Penelitian BNN Tahun 2019

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Jalin Silaturahmi, Kapolsek Bogor Utara Anjangsana ke SMAN 7 Kota Bogor
    Terkikis Air Hujan, Bhabinkamtibmas dan Bhabinsa Monitoring Perbaikan Saluran Air